26 May 2018 / Renungan Harian

Tuhan Yang Memberi Kekuatan Dan Memberkati


media

Tuhan Yang Memberi Kekuatan Dan Memberkati
Mazmur 29

TUHAN kiranya memberikan kekuatan kepada umat-Nya, TUHAN kiranya memberkati umat-Nya dengan sejahtera! (Mzm. 29:11)

Dalam masyarakat Indonesia, perdukunan masih ada. Banyak orang yang mendatangi dukun dengan beragam permintaan: minta berkat untuk kariernya, untuk rumah tangganya, untuk bisnisnya, atau untuk perjodohannya. Makin seorang dukun dianggap sakti, makin banyak orang yang mendatanginya, bahkan dari tempat yang jauh.

Dalam bacaan Alkitab hari ini, Pemazmur mengingatkan kita bahwa Tuhan adalah penguasa atas segenap alam semesta ini. Enam kali dalam 11 ayat ini Pemazmur mengajak kita untuk memusatkan perhatian pada “suara Tuhan” yang begitu dahsyat. Suara Tuhan sanggup meluluh-lantakkan alam semesta sebagaimana suara itu juga sanggup menciptakannya. Bahkan, benda-benda yang sanggup dihancur-leburkan oleh suara Tuhan juga bukan sembarang benda. Pohon aras Libanon adalah pohon terkuat, terbesar, dan terfavorit bagi penduduk Israel. Gunung Siryon atau Gunung Hermon adalah gunung tertinggi dan terbesar di Israel. Sedangkan, padang gurun Kadesh adalah dataran di mana wilayah Israel ada di atasnya. Memang terdengar mengerikan.

Pemazmur ingin mengingatkan kita bahwa Tuhan itu luar biasa. Ia sanggup menciptakan maupun meluluh-lantakkan alam semesta ini. Namun, Ia pula yang sanggup memberi kekuatan dan mendatangkan damai sejahtera bagi kita semua, selama kita taat menjadi umat-Nya.


REFLEKSI:
Mengapa kita harus bergantung pada dukun atau orang yang kita anggap hebat jika Tuhan kita berkuasa atas alam semesta?

Mzm. 29; Yes. 5:15-24; Yoh. 15:18-20, 26-27

Latest ARTICLE